Tentu saja, hanya mesin berikut CVT unit saja yang dijadikan basis, sementara rangka, body hingga undercarriage part mengambil custom bahan lain. Hasilnya ? neo/punk
RANGKA CUSTOM Berhubung hanya mengambil mesin dan CVT box, butuh rangka baru yang sesuai. Untuk set up bagian ini, dari rumah setir, mainbone hingga buritan digarap handmade. Agar lebih kokoh, bagian bawah dibuat double-down tube. Selain untuk memperkuat rangka keseluruhan, juga menambah rigiditas sisi tengah, yang sekaligus sebagai swingpivot mesin dan CVT unitnya.
KTM 85 BODYSET
Dibandingkan trail kategori seperempat liter atau setengah liter yang punya postur dan dimensi besar, Ardi meminang satu set body KTM 85 yang mini namun tetap kompak. Pemilihan bodyset, jok, dan tangki ini juga match dengan mesin skutik yang posisinya jadi terlihat lebih mendongak. "Untuk setang dan handle-set, kita padukan dari produk TLD, ditambah handprotector di kedua sisi," tambahnya.
PROVEN UNDERCARRIAGE
Set up kaki-kaki, dari suspensi dan roda, Vario ini ditopang perangkat mumpuni dari suspensi depan comotan Dtracker, berikut T atas-bawah. Sedangkan, belakang lebih dulu ditambah swingarm custom yang menahan engine/ CVT dengan monosok Satria FU. Untuk sementara, posisinya diseting agak rebah dan next akan disempurnakan lagi.
BEDA PROFIL RODA
Melengkapi aura trail skutik, roda-roda ini ditopang dengan pelek dan roda beda dimensi. Sisi depan dan belakang, sama-sama dipinang pelek Rossi namun ukurannya 17 inci dan 14 inci, plus tambahan disc brake Bikers untuk front end. Sedangkan bannya, mengambil produk IRC dan Corsa, dengan profil 70/100 dan 90/100.
DETALING & FINISH
Seperti trail kebanyakan, finishing luar coba dibuat lebih mencolok, dengan pewarnaan di rangka serba oranye. Sedangkan bodyset warna oranye juga dilapis ulang sticker decal sporty, melengkapi desain ala Red Bull plus beberapa tagname seperti Tani Modif hingga Candra Motor. Lebih berbeda, CVT unit dan cover cooler ikut dilapis carbon look warna yang sama. l