"Entah mengapa untuk dunia modifikasi dengan aliran ceper memang sudah ada di dalam benak diri saya, jadi untuk motor apapun yang dimodifikasi tetap bergaya ceper," jelas cowok kalem ini.
Bergerai di Cipinang Jakarta Timur, Asdex sang owner dari Lause Nangte Garage ini mengubah motor mungil ini dengan langkah awal di sektor kaki-kaki. Kali ini, dipinangnya sisi suspensi Scarlet dan Nouvo dengan teknik ceper, lalu dipercantik lingkaran pelek ring 17 dari Daytona berkelir gold pun menjadi lebih maksimal.
Untuk bagian safety tetap terjaga dengan balutan ban hitam berprofil Duro pakem piringan cakram dan kaliper Nissin. Selain itu, Asdex juga mengubah sektor kaki belakang agar tetap sangar dengan custom knalpot bernuansa chrome serta aplikasi swing arm chrome dibarengi cover CVT custom coak lebih membuat tampilan lebih racing.
Selain kaki-kaki, tampilan lainnya untuk bodi Yamaha Mio lansiran tahun 2011 ini dicat ulang yang didasari epoxy Autoglow berlapis kuning dari Spieshecker. Sedangkan sisi vernisnya memakai Spieshecker. Balutan bodi tetap tidak monoton, karena goresan striping custom bercorak Joker tetap memperlihatkan motor lebih sangar.
Tambahan aseso pun dimaksimalkan beragam pernak-pernik. Untuk variasinya, semakin lengkap di area dek tengah sesak asesoris tabung merah berakrilik lebih detail. Kemudian, jok didesain lebih tipis yang diakhiri sarung jok karbon hitam dan gold.
Sebagai pelengkap dalam segi modifikasi yang tidak mau tanggung-tanggung, Asdex pun sedikit memberi sentuhan dengan aksesoris engine cut off serta garnish chrome lengkap spion variasi oldschool membuat tampilan lebih berwarna.
SPEK MODIF :
PELEK DPN & BLK : Daytona 185-14 & Daytona 215 -14, BAN DPN & BLK : Duro 50/90-14, SOK DPN & BLK : Scarlet & Goyo, CAKRAM : Nissin, KALIPER : Nissin, OILCOOLER : Satria FU, KNALPOT : Custom, HEADLAMP : Nine Power, FOOSTEP : Heng, STABILIZER : MSX & Ohlins, FILTER UDARA : Tengyang, GAS SPONTAN : Active, TACHOMETER : Voltmeter, CAT & CLEAR : Spieshecekr, BENGKEL & BRUSHER : Lause Nangte Garage — Jakarta, KROM: Star Chrome.
naskah/foto : masdon