KAWASAKI KSR 110 2013 — BOGOR : Meski Mini, Aksi Semakin Maksi

KAWASAKI KSR - BOGOR. Meski mini tapi tampil lebih beda.

Menggebrak dengan ide baru yang tidak terlewatkan, Miko asal Bogor memperlihatkan karya terbaiknya lewat Kawasaki KSR lansiran tahun 2013 yang di sulap sedemikian rupa ala thailook, yang lengkap dengan part aksesoris kekinian.

 

TAMPANG. Ditunjang drngan variasi gress, aksi semakin yahuud.



"Coba untuk tampil lebih beda, karena motor ini jarang -jarang dimodif. Makanya biar hasil modifikasi benar-benar baru, aku ubah bergaya baby mothai," buka Miko, yang mengibarkan panji Mikos Modified ini.

 

RODA-RODA. Profil mungil.



Dibantu oleh beberapa crewnya, ubahan awalan difokuskan ke pengerjaan sektor kaki-kaki yang mengusung pelek pabrikan namun dibalut ban hitam IRC. Sedangkan untuk suspensi depan belakangnya mengadopsi sok Ohlins serta sentuhan piringan cakram Brembo lengkap kalipernya.

 

KAKI BELAKANG. Lebih safety bercakram Brembo lengkap dengan kalipernya.



Selain kaki-kaki, jubah bodi keluaran 2013 ini diberi sentuhan painting biru candy dari oplosan cat Pentagloss berlapis clear pernis Danagloss. Agar lebih matching, Miko pun tidak mengerjakan dengan simple saja, tetapi dikombinasi striping custom bercorak hologram serta coretan warna gold dan kuning.

 

SILENCER KNALPOT. Warna biru dari FMF.



Untuk detailing, pada sisi cover mesin makin lengkap dengan balutan variasi probolt gold serta sentuhan variasi aftermarket twotone membuat lebih maksimal. Kemudian, di  sisi kemudi stang yang lebih tinggi berclear gold pun menjadi pilihan terbaiknya serta hiasan variasi berspion Heng.

 

COVER MESIN. Detailing ikut diperhatikan.



Selain itu, dipanteng juga dengan gas spontan Domino bertachometer Rizoma membuat tampilan lebih maksimal. Serta balutan jok kuning berdominasi motif carbon pun membuat Kawasaki KSR lebih aksi.

 

KEMUDI STANG. Sesak dengan variasi aftermarket Thailand.

 





SPEK MODIF  :
BAN DPN & BLK : IRC 100/90-12, CAKRAM : Brembo, KALIPER : Brembo, HEADLAMP : LED, STANG : Fast Bike, VOLTMETER : Rizome, SOKBREKER DPN & BLK : Ohlins, SWING ARM : Unitrax, KNALPOT : FMF, GAS SPONTAN : Domino, JOK : Bikers, SPION : Heng, TACHOMETER : Rizoma, CAT & CLEAR : Penta Gloss & Danagloss, BENGKEL & BRUSHER : Mikos Modified — Leuwiliang (08567521586).

 



naskah/foto : masdon

 


REDAKSI   |   KODE ETIK   |   DISCLAIMER