"Tidak ada salahnya jika mempunyai asuransi untuk kendaraan, baik mobil atau motor karena asuransi menjadi sangat penting dan banyak manfaatnya," buka Wirawan Prasetyo selaku Retail Technical Analyst Asuransi Astra dalam sharing talk beberapa waktu lalu.
Menurutnya, asuransi khususnya kendaraan bermotor, menjadi sangat fital karena fungsi proteksinya, karena memberikan perlindungan dari berbagai resiko, seperti tabrakan, benturan, tergelincir atau semacam lainnya. Juga melindungi dari tindak kejahatan yang tidak dinginkan setiap orang, seperti pencurian, perbuatan jahat seperti perusakan kaca spion dan kaca mobil, kebakaran dan masih banyak lagi lainnya.
Nah, sebelum memilih atau membeli asuransi kendaraan bermotor, Wirawan Prasetyo memberikan tips awal dengan mengenali perbedaan dan persamaan dari proteksi di asuransi. "Setiap pemilik polis harus membaca isi serta mencermati jenis pertanggungan, luas jaminan, risiko yang dijamin serta yang dikecualikan dalam polis," jelasnya.
Ada banyak klausul dalam polis yang tentunya perlu mendapat perhatian, terutama polis yang tidak bisa diklaim, di antaranya kendaraan digunakan untuk menarik kendaraan lain, berada dalam pengaruh alkohol, digunakan untuk latihan mengemudi, melanggar lalu lintas, kendaraan digunakan untuk lomba, untuk taksi online, penipuan, bencana alam dan sebagainya.
Saat ini, cukup banyak perusahaan asuransi yang memberikan beragam penawaran asuransi sesuai kebutuhan. Seperti Asuransi Garda Oto misalnya, menyediakan perluasan jaminan yang dapat dipilih sesuai kebutuhan, di antaranya polis untuk terkena huru-hara dan kerusuhan, terorisme dan sabotrase, kerusakan mobil seperti bencana alam serta tanggung jawab hukum pihak ketiga seperti menabarak kendaraan lain.
Selain itu, melindungi diri pengemudi dari resiko cedera badan saat kecelakaan, selanjutnya melindungi pengemudi dan penumpang di dalam kendaraan jika terjadi kecelakaan. "Ada juga kemudahan lain yang ditawarkan oleh Garda Oto, seperti dapat melakukan panggilan seperti call center 24 jam dan layanan darurat 24jam. Jaringan layanan luas mudah knaim dan cepat dan produk layanan bisa diakses secara digital," promonya.
Naskah / Foto : Masdon