Siap Bertarung Di Pasar Otomotif Nusantara, Geely EX2 Resmi Hadir Di Indonesia.

PELUNCURAN PERDANA GEELY EX2. Meriah Pada Selasa (20/10/2026) Di Spike Airdome, PIK2 Jakarta.

OTOTREND.COM. Geely Auto Indonesia umumkan peluncuran produk terbarunya yaitu Geel EX2 di Indonesia tepat pada Selasa (20/01/2025), bertempat di Spike Airdome, PIK2 Jakarta. Geely Auto Indonesia juga sekaligus mengumumkan harga resminya yaitu Rp. 285 juta untuk Geely EX2 varian Max dan Rp. 255 juta untuk Geely EX2 varian Pro.

 

 

Foto Geely EX2 Resmi Meluncur di Indonesia 01

 

Geely EX2 merupakan kendaraan terlaris nomor satu di Tiongkok, terhitung lebih dari 465.000 unit yang terjual. Tentunya di Indonesia menjadi respon yang positif, tercermin dari capaian lebih dari 1.500 unit pre-booking. “Dengan kesuksesan ini tentunya mendorong kami untuk memperkenalkan Geely EX2 ke lebih dari 100 negara di seluruh dunia. Dan setiap pasar menerima perhatian khusus dalam pengembangan produk, termasuk Indonesia,” sambut Evin Ye selaku Vice President of Geely Auto International Corporation.

 

Foto Geely EX2 Resmi Meluncur di Indonesia 03

 

Mengusung semangat “Extra Fun 2 You”, Geely EX2 menghadirkan serangkaian keunggulan yang dirancang untuk menciptakan pengalaman berkendara secara menyeluruh. Dari sisi desain eksterior, mobil ini tampil ekspresif dan dinamis, didukung pilihan warna youthful yang terinspirasi dari ruang angkasa, mulai dari Moon White, Star Silver, Comet Gray, Nebula Beige, hingga dua warna spesial Stellar Blue dan warna yang terinspirasi dari Pink Beach Lombok, Aurora Pink, memberikan kebebasan bagi konsumen untuk mengekspresikan gaya mereka.

 

Foto Geely EX2 Resmi Meluncur di Indonesia 04

 

Geely Auto Indonesia mengumumkan harga spesial Geely EX2 dengan banderol Rp. 259,9 juta untuk varian Max dan Rp. 229,9 juta untuk varian Pro. Di setiap pembelian Geely EX2, konsumen dapat menikmati berbagai benefit, antara lain garansi power battery, driving motor, dan motor controller selama 8 tahun atau 150.000 km, garansi kendaraan selama 5 tahun atau 150.000 km serta Layanan Emergency Roadside Assistance (ERA) selama 3 tahun, tanpa batasan kilometer.

 

Foto Geely EX2 Resmi Meluncur di Indonesia 05

 

Selama periode launching, konsumen akan mendapatkan special benefit, termasuk gratis portable charger dan home charger lengkap dengan instalasi dasar serta gratis pilihan warna interior dan eksterior favorit konsumen.

Khusus untuk varian Max, tersedia benefit tambahan berupa gratis asuransi selama 1 tahun atau subsidi finansial senilai Rp. 3 juta dan gratis paket data internet selama 2 tahun untuk Mobile Remote Control.

 

Foto Geely EX2 Resmi Meluncur di Indonesia 06

 

Harga dan benefit spesial ini berlaku hingga 15 Februari 2026 atau 2.000 SPK pertama, dengan syarat dan ketentuan berlaku. Seluruh program ini dihadirkan untuk memberikan ketenangan, kenyamanan, dan kemudahan bagi setiap pemilik Geely EX2. Geely juga akan menghadirkan berbagai rangkaian pameran dan sesi test drive di sejumlah kota besar untuk memberikan kesempatan bagi konsumen merasakan langsung pengalaman berkendara Geely EX2.

 

Naskah / Foto : Masdon

 


REDAKSI   |   KODE ETIK   |   DISCLAIMER