HONDA SUPRA X125 2007 - PONTIANAK : Single Tracker Penguasa Jalur Off Road

SUPRA 125. Keren juga dicustom ala tracker.

Banyak yang bilang, varian 'Supri'  brojolan sayap terbang ini nggak gampang rusak mesinnya, apalagi yang versi karbu. Tapi, apa mau dikata, tampangnya sebagai bebek sporty justru 'dirusak' oleh squad JS Modify yang dipercaya Mr.Deni untuk merombaknya full ala Japstyle.

 

TAMPANG BELAKANG. Lebih kekar dan gagah.



"Emang sengaja dirusak kok..hahaha. Daripada motornya standar, mending kita bikin modif yang keren. Apalagi saya sangat menyukai modifikasi dan ini adalah koleksi motor modif saya yang ke-3," tutur Mr.Deni memberi alasan.

 

So, mendapat mandat penuh, JS Modify pun mereka-reka ulang dari desain awalnya sebagai single tracker, yang mana fokus custom modifnya ada di undercarriage, rangka dan body set.

 

ENGINE. Dikangkangi rangka custom.



Paling penting, engine 125cc satu silinder tidur ini dikerangkeng dengan rangka custom yang mana mainbone disambung dengan lowbar di sisi depan, berikut subframe custom untuk buritan. Rangka ini sekaligus sebagai penopang tangki custom, single seat dan spatbor belakang.

 

SWINGARM. Custom dengan dobel sok.



Untuk semua oart kaki, sengaja dioper dengan produk aftermarket, terutama garpu teleskopik dari Showa sebagai peredam goncangan sisi depan. Sementara, ayunan roda belakang ditopang swingarm custom dengan sok Showa sebagai suspensi. Tentu saja, tak meninggalkan perangkat disc brake dari RCB sebagai alat pengereman.

 

FRONT END. Ganti produk Showa berikut disc brake.



Baik roda depan ataupun belakang, diseting mumpuni untuk on-off road track, berkat penggunaan pelek TK ring 17 profil 250-300 digandeng ban Kingland Alligator. "Kalo diajak turun di jalur atau medan berat juga oke, karena rangkanya ringan dan kokoh, tapi mesin memadai untuk menggerakkan ban paculnya," tambah Johan Suy, kreator JS Modify.

 

TANGKI. Warna putih polos dengan skesta.



Finishing akhir, ada trik unik yang digeber JS Modify, yakni guyuran warna merah maron untuk cat full rangka dikombo putih doff untuk bodypart seperti tangki custom, spatbor atau side cover. Lebih spesial, tangkinya juga diberi gambar sketsa tanpa polesan warna sebagai iconic theme. "Rencananya sih, kita juga mau beri tanda tangan full, termasuk para kru Ototrend," kelakarnya.

 

JOK SINGLE NAN MUNGIL. Khusus jomblo, tanpa pembonceng.





SPEK MODIF
SOK DEPAN - BELAKANG : Custom Showa, CAKRAM DEPAN - BELAKANG : RCB, MASTER & KALIPER : Nissin, TROMOL : Tiger, SWINGARM : Custom, PELEK DEPAN - BELAKANG : TK 250-300 ring 17, BAN : Kingland Alligator 300-17, BODYPART ; Custom, KNALPOT : Custom by JS Modify, LAMPU-LAMPU ; Custom HID & Classic style, GAS SPONTAN : Daytona, EPOXY - CAT & CLEAR : Dupont, BUILDER / MODIFIKATOR : JS Modify - Jl. Sungai Raya Dalam Pontianak CP : 0813-4502-6690.



naskah/foto : punk

 


REDAKSI   |   KODE ETIK   |   DISCLAIMER