SUZUKI INAZUMA 250 '13 – SEMARANG : INAZUMA SPESIAL TRACKER EDITION

Dirancang sebagai salah satu motor sport andalan Suzuki, Inazuma punya bodi dan tampang super bongsor. Apalagi, bobotnya yang 182 kg berikukt dimensionalnya juga tergolong besar, panjang standar 2,145 m dan tinggi 1,075m, membuat tampilannya benar-benar bulky. Namun, Amir sang pembejek Inazuma asal Klipang Pesona Asri Semarang malah membedahnya jadi sesosok retro-custom bike bergenre street tracker, yang dikerjakan oleh gerai Pap&Mam.


PART CUSTOM
Rombakan fital yang dilakukan Hendro cs, dari Pap&Mam adalah menanggalkan seluruh bodyset, hingga tangki dan lampu. Pasalnya, nantinya akan dibenamkan part khas khas tracker, seperti tangki custom, sidecover, buritan terpadu jok dan setang tracker yang posisinya rendah tetapi lebar. Jadi, ketika disandingkan dengan versi standar Inazuma, benarbenar berubah total.



TATA ULANG RANGKA
Rangka jelas perlu disesuaikan. Rangka semi double cradle Inazume terbilang sangat kokoh, apalagi untuk menopang sebongkah mesin 2 silinder tegaknya. Namun, untuk memberi aura custom yang berciri khas, Hendro menata ulang subframe belakang dengan bahan baru dari pipa seamless 28mm. Panjangnya sendiri identik dengan bawaan pabrik, namun bentuk dan lekukannya dicustom, yang nantinya dimatchingkan jok single custom.

UNDERCARRIAGE
Perangkat suspensi, squad Pap&Mam tidak banyak merombak konstruksi. Sisi depan, garpu teleskopik 37mm masih dipertahankan, namun pipa tengahnya diberi cover custom sehingga terlihat lebih besar. Sedangkan swingarm belakang juga masih dilengkapi monosok, namun posisinya dimundurin 3 cm.

RODA DONAT
Sekilas, pesona kaki Inazuma ini terlihat kian kekar berkat kombinasi roda-roda gambot, dari produk TK 250 depan dan 300 belakang ring 17 inci, berikut ban Swallow Classic 400. Kesannya simpel dengan ban yang mainstream, tetapi tetap untuk diajak riding dan pastinya berkarakter gambot, beda jauh dengan spek roda orsi yang pakai kombinasi 110/80 dan 140/70 ring sama.

KNALPOT CUSTOM
Untuk mesin 2 silinder tegak berkapasitas 248cc ini, Pap&Mam memang tidak banyak melakukan ubahan, mengingat spek standarnya terbilang mumpuni. Selain sudah berfitur injeksi, tenaganya juga nggak loyo hingga putaran atas. Meski begitu, tampilan saluran pembuangan yang perlu disesuaikan berikut corong knalpot custom dobel kiri-kanan.

FINISH & DETAILING
Secara instrumental, Inazuma sebenarnya sudah dilengkapi fitur modern, dari indikator digital hingga panel-panelnya. Namun, ranah tracker rupanya masih bisa diajak apdet dengan spidometer Koso. Yang pasti, lampu utama bulat dengan tambahan lampu-lampu custom menyatu spatbor di belakang membuat tampilan detaling lebih unik dan presisi. Terakhir, finishing luar garapan Rief Paint diseting tiga warna dengan dominasi warna hitam berstriping kuning dan silver. l why

SPEK MODIF :
PELEK : TK 250-17, 300-17, BAN : Swallow Classic, SOK DEPAN : Ori Custom, HEADLAMP : Variasi, STOPLAMP : Variasi, SPIDOMETER : Koso, KNALPOT : Custom, CAT/CLEAR : Blinken, PAINTING : Rief Paint&Airbrush, Jl.Amposari Raya, Semarang, MODIFIKATOR : Pap & Mam Modified, Jl.Kedungmundu Raya, Semarang


 


REDAKSI   |   KODE ETIK   |   DISCLAIMER