HONDA CB100 1985 — CIKARANG : Simple Fashion Bercorak Merah, Aura Bertambah Mewah

HONDA CB CIKARANG. Lawas namun tetap trendy dan elegan.

Motor 80-an brojolan Honda ini memang tiada mati gaya, masih banyak peminatnya hingga saat ini, yang kebanyakan dimodif ala CB mania, baik bergenre harian, racing ataupun touring. Nanang asal Cikarang pun salah satu penggeber CB yang ogah motornya bertampang orsi. "Tetap mengistimewakan motor lawas ini, tapi perlu dimodif dikit lah. Biar makin enak buat harian," alasan Nanang.

 

 

KAKI BELAKANG. Knalpot handmade by RJM muffler.



Besutan yang sehari-hari dipakai beraktivitas ini pun langsung dikonsep ulang modifnya, bareng Lanank Brush yang buka gerai di Pasir Limus, Cikarang, Bekasi. Banyak sektor yang digarap oleh Nanang bersama Lanank Brush, baik upgrade part kaki, detailing hingga finishing luarnya yang total dengan airbrush.

 

KAKI DEPAN. Putaran roda pakem kaliper Brembo.



Ubahan awal,  di sektor kaki-kaki agar lebih maksimal dengan penataan di lingkaran pelek gold Rossi berbalut ban hitam Zenios dan FDR yang ditopang oleh tromol chrome milik cb 150R dan RX King. Pengereman agar lebih safety mengaplikasi piringan cakram CB 150R berpakem Brembo menjadi kalipernya.

 

 

TANGKI BENSIN. Lebih memaksimalkan motif airbrush.



Lalu, sang brusher yang dipercaya mengerjakannya, memang fokus ke rangka dan bodi dengan guyuran warna merah dari oplosan cat Nippe, lengkap di finishing Spies Hecker menjadi clear pernisnya. Airbrushnya pun lengkap, yang mana motif Kala dalam fragmen lebih modern digambarkan di semua sudut tangki, hingga bodypart lain seperti spatbor dan side cover.

 

KEMUDI STANG. Sesak dengan asesoris gold berkombinasi chrome.



Pernak-pernik tambahan, sebagai ciri khas modif ala CB mania pun dijejalkan secara komplit. Untuk jok hitam tebal ini lebih trendy dengan model twotone berlis kuning agar lebih stylish. Sedangkan di kemudi stang, rela diubah dengan stang Vixion lengkap master rem Brembo berspion chrome.

 

COVER MESIN Lebih detail dengan goresan grafir.



Finishing touch yang dilakukan Nanang, memberi aura mewah di detailing dengan pemasangan asesoris unik, seperti part gold. Dan goresan grafir gold serta fresh chrome juga dipanteng di kalter dan sok membuat motor CB ini lebih stylish.

 


SPEK MODIF :
PELEK DPN & BLK : Rossi 185-17 & Rossi 215-17, BAN DPN & BLK : Zeneos & FDR, SOK DPN & BLK : Ninja & Ride It, SWING ARM : Kaze, TROMOL DPN & BLK : CB 150 & RX King, PENGAPIAN : Tiger, KNALPOT : RJM, HEADLAMP : LED, FOOTSTEP : Ninja, STANG : Vixion, GAS SPONTAN : KTC, CAT & CLEAR : Nippe & Spies Hecker, BENGKEL & BRUSHER : Lanank Brush Cikarang (088211336081).

 



naskah/foto : masdon

 


REDAKSI   |   KODE ETIK   |   DISCLAIMER