KOMPILASI MULTI KONSEP CUSTOM OUT OF THE BOX. Tampil Beda Di Sisi Konsep, Detailing & Finishing.
“Secara garis besar, Psychedelic berasal dari bahasa Yunani, Psycho artinya pikiran, jiwa atau mental dan Delic atau Delein artinya memanifestikan, mewujudkan atau merealisasikan. So Psychedelic diartikan sebagai sebuah manifesti jiwa atau penerjemah jiwa atas sebuah visi dalam pikiran kita. Sementara itu, seni Psychedelic sendiri diperkenalkan oleh William Addison Dwiggins di Amerika pada 1922 silam yang baru berkembang global di era 1960-an,” papar Krisma.
FRONT SIDE LONG FORK STYLE. Jangkung Khas Eighties Chopper Soul Diback Up Custom Fork S-90.
Hasil konkret idelisme uniknya benar-benar real tertuang di sosok GL chopper eksentrik and uniknya. Direalisasi bareng gerai custom andalan berplakat Cycle Nambelas di bilangan Belayu, Marga, Tabanan-Bali, konsep basic tongkrongan Eighties chopper bergaya jangkung bobber dirilis keren dengan bumbu finishing yang juga out off the box. “Benang merahnya, chopper ini adalah tuangan jiwa bedaku,” tegasnya.
STOP LAMP. Convex Round Style Bersusun, Eks. Variasi Lampu Bak Truk.
Kelar dilucuti abis menyisakan main frame, sub frame dibabat abis dan direkonstruksi bareng sokongan sub frame anyar berpipa seamless tubular berikut swing arm custom tubular berpilar pipa rigid tail style. Mengimbanginya, fork orsi disampahkan dan digusur fork custom eks. Honda S-90 berinner tube sambungan ala long fork. Lantas kondom inner tubenya dibuang dan dipercantik ulang bareng serutan bubut di sepanjang batang bottom forknya.
ENGINE LOOK. Simply & Clean Tanpa Fuel Tank & Difinishing Powder Coat Berpemanis Detail Part Berkilau Krom.
Dukung aksen jangkung, set kaki-kaki diracik ulang berdiameter gede, kompilasi lingkar depan 21 inch dan buritan 18 inch. “Sengaja lingkar depannya kudesain brakeless biar sederhana, namun buritannya kudesain kokoh bareng drum barke diemeter gede hasil customisasi tromol eks. Mio,” terang penyaku KTP Jl. Batukurung, Br. Bunutan, Kedewatan, Ubud-Bali ini.
STEERING AREA. Smooth Berstang H-Bar & Simple Bergas Inner Throttle Style.
Kelar merilis rear fender hand made berplat galvanis, Krisma pun melanjutkan aksi dengan mengkonstruksi pancangan back rest bak menara tower kartu seluler. “Tujuannya jelas untuk mendukung estetika seater ala crocodile style yang identic dengan chopper soul era Eighties,” tunjuk Krisma yang tak asal pasang jok buayanya ini, coz ternyata di bawah plat joknya, doi tanam pesangan per spring untuk meredam hujaman getar jalanan keriting.
UNDER SEAT FUEL TANK. Inovasi Tangki Bawah Jok, Disupport Instalasi Pompa Bensin Elektrik.
Dukung konsep retrois jadul style, lighting set dikonsep klasik bareng tancapan rectangle head lamp jarahan fog lamp mobil dikawal setang smooth H bar dan sepasang convex round stop lamp bekas variasi lampu bak truk yang menancap bersusun di area center back restnya.
Nah loh, trus dimana dong letak empang bensinnya? Brilian abis, kali ini Krisma sengaja mereposisi fuel tanknya tepat di bawah jok atau di center area triangle framenya berupa tabung mirip tabung oli motor klasik yang difungsikan sebagai penyimpang bahan bakar. “Untuk mensirkulasikan aliran bahan bakarnya ke karbu, kuandalkan fuel tank pump elektrik eks. mobil,” jujur doi.
HAND SHIFTER. Bermulti Link Krom & Diback Up Foot Clutch.
Dongkrak tampilan universal simply and clean, exhaust ditancapi pipa free flow slice cut serta setang tanpa kabel berinner throttle gas dan foot clutch system didukung pengolah perseneling ala hand shifter. “Pemuncak aksi, finishing touchnya kurealisasi abstrak bareng base coat motif Vatina blue dengan pemanis flame di bidang back bone berhome stir plate covernya,” puas Krisma sembari pelapis krom beberapa bidang custom berbasis metalnya.
Tito Monster
SPESIFIKASI CUSTOM :
FORK : S90 Custom, TROMOL DPN : Tiger Breakless, TROMOL BLK : Mio Custom, PELEK : DID 21/160 & 18/215, BAN : 21x300 & 18x450, KARBU : RX King, FUEL TANK : Custom Under Tank, HEAD LAMP : Fog Lamp, Stop Lamp : Truck Aftermarket, GAS : Innerthrottle, PERSENELING : Custom Hand Shifter, TOTAL : Rp. 20 Jt, COLOUR : Vatina Blue, PAINTER : John Cat, Br Batu, Mengwi, BUILDER : Cycle Nambelas, Belayu, Marga, Tabanan-Bali (081353315253), OWNER : Krisma Jack (081246935347)