TRANSFER BODI SPORTY
Menjauhkan kesan orsi, modifikator asal Jatiwaringin, Bekasi ini sepakat meremajakan bodywork pabrik dengan mengusung kedok lampu eks. Yamaha Champ yang maksi sporty didukung uniform Crypton serta sayap custom demi mendukung kesan ramping bin nyentrik bareng coretan brush bertema Troylee Design yang ajib disematkan Chepy from padepokan CKAM selaku partner painter setianya.
VANBELT & WHELI BAR DRAG STYLE
Berbeda dari karya SR sebelumnya, kali ini tampilan universal Jupiter ini lebih terasa angker dengan penambahan custom wheelie bar sebagai identitas drag style yang disuport penggerak vanbelt Mitsuboshi untuk memutar set gear yang digantikan pulley custom.
Sementara kedua rodanya digawangi pelek DBS bertato grafir yang sekseh dililit pelumat aspal V Rubber. Sok depan RT Stage custom sedikit diamblesin untuk mengejar aroma ayago yang dihadirkan via suspensi YSS diatas lengan ayun B Pro.
INNOVASI TURBO CHARGER
Mendukung maskot keren yang diberi tittle Don’t Follow Me, inovasi terkini pun ready dimunculkan Desmaizal dengan penggunaan turbo charger jabelan Toyota Innova yang diinstal melalui leher manifold knalpot untuk memutar kipas turbo demi menghasilkan tekanan udara menuju moncong out duo karbu PE28, sekaligus menyempurnakan pembakaran dapur pacu lawasnya. “Biar makin sempurna, kukreasi juga unit inter cooler sebagai pendingin udara dari turbo charge untuk memaksimakan kepadatan udaran menuju karbu,” tunjuk mereka.
UPDATE TREND ASESO
Nggak kalah keren, sekaligus menjadi pamungkas all out gacoan racing terbarunya, beberapa trend terkini turut diwujudkan bareng instalasi set FPR, diikuti oil cooler SPS yang membuat sesak area tengah kelar merangsekan trio stabilizer diantara pancangan variasi stang beramunisi handgrip Nitex, handle, serta headlamp Pro G. “Aku juga merilis trend anyar pendingin kaliper berupa air scoop yang kujadikan ventilasi penangkap udara menuju badan kaliper,” tutup mereka.
SPEK MODIF:
KEDOK: Champ, BODI: Crypton, FAIRING: Custom, Wheeli Bar: Custom, SOK: RT Stage & YSS, SWING ARM: B Pro, PELEK: DBS, BAN: Vee Rubber, KALIPER: KTC, KNALPOT: Custom RJM, OIL COOLER: SPS, KARBU PE28, TURBO: Innova, STABILIZER: Ride It & Scotts, PAINTER: CKAM-Bekasi (089619810583), MODIFIKATOR: PK3 Modif Speed Shop, Komplek Jatiwaringin Antilope, Jl. Cendrawasih No 84, Jaticempaka, Pondok Gede, Jatiwaringin- Bekasi (08980386921/089523605365/DBF2877F)
naskah/foto : tito