NGETRIK ASYIK KOLAM BENSIN GL KLASIK : Total Unik Beremblem Mobil

TREND SEGAR GL KLASIK MANIA MALANG. Tampil Beda Usung Emblem Varian Roda Empat.

Klasik mania kota Malang punya trend segar yang mulai membooming. Jika sebelum-sebelumnya demen abis menjahili kreatif varian motor Honda CB series, dalam beberapa tahun terakhir mulai condong membabat modif varian Honda GL-100 dan GL 125 series.

 

 

Secara global sih, aksi modifnya tak jauh dari trend modif CB style yang memainkan detailing variasi aftermarket maupun custom, kinclongisasi di beragam sector serta teknik painting elok bernuansa grafis, realis serta juga water transfer paper.

 

EMBLEM ADIPUTRO. Unik Dipasang Sebagai Identitas Karoseri Ternama From Malang.

 

Namun baru-baru ini ada yang unik dan asyik untuk disimak, dimana beberapa pelakunya berani tampil beda. Simak saja beberapa contohnya, dimana kolam bensinnya dipolah kreatif dengan sengaja memasang set emblem identitas roda empat.

 

Ada yang memasang emblem pabrikan karoseri ternama from Malang, yakni Adiputro, ada juga yang bahkan sengaja menempelkan emblem mobil Mitsubishi MPV terhits, apa lagi jika bukan Mitsubishi Xpander di kedua sisi lambung tangkinya.

 

TETAP JAGA AKSEN ESTETIK. Emblem Xpander Menindih Lambung Tangki Ber-Airbrush Grafis.

 

Kerennya, tak lantas sekedar memasangnya di lapis permukaan bidang polos lambung tangkinya, mereka tetap menjaga aksen estetiknya dengan sebelumnya menorah grafis estetik berteknik airbrush sebagai media pendukung imej keren kolam bensin beremblem mobilnya. Unik and asyik kan untuk dijadikan inspirasi! Nah, siapa lagi nih yang berani and punya nyali untuk tampil beda seperti GL klasik mania kota Malang? Ditunggu nih, buat menginspirasi kreasi modif anak negeri.

 

Foto / Teks : Tito Monster    

 


REDAKSI   |   KODE ETIK   |   DISCLAIMER