Berbeda dengan teknik grafir yang terbilang cukup mudah diaplikasi di bidang permukaan bidang berbahan alumunium dengan level kekerasan rendah, untuk membuat motif ukir di bidang permukaan knalpot dari bahan dasar stainless steel tidaklah mudah, mengingat tingkat kekerasan baja tergolong sangat besar.
Ternyata, Sol Chepax’s Modified Probolinggo punya trik jitu. “Kuandalkan teknik sand blasting yang merupakan proses penyemprotan material abrasive berupa pasir silika atau steel grit dengan tekanan tinggi yang mampu mengikis lapis permukaan baja sekalipun,” lugas doi yang sudah nyuri start mengaplikasi teknik ini sejak 2 tahun silam pada knalpot Vario SR-nya. tito