Ganti Oli Rutin Plus 'Cuci Darah' Mesin, Bikin Mudik Bebas Cemas

Tradisi mudik-balik selama Lebaran tiap tahun wajib disikapi oleh pemudik dengan beberapa persiapan, terutama menyangkut kondisi alat transportasi yang digunakan, yang mana kebanyakan menggunakan kendaraan pribadi atau mobil.

 

Demi menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, terutama gangguan teknis kendaraan selama perjalanan, perlu memastikan banyak hal, termasuk mengecek dan memastikan setiap komponen yang menyangkut kinerja mesin, kaki-kaki, safety hingga kenyamanan. Dari wiper dan airnya, radiator, sistem pengereman, lampu dan speedo, AC, kondisi mesin hingga kelengkapan lain semisal dongkrak, ban serep hingga first-aid.

 

Satu hal yang patut jadi perhatian, perawatan mesin khususnya mengecek secara berkala kondisi pelumas mesin sebelum dipakai untuk perjalanan jauh. "Wajib untuk selalu memperhatikan kondisi mesin terutama interval penggantian oli mesin agar kondisi mesin tetap prima," buka Syamsudin, mekanik dari gerai service Newfast Surabaya.

 

2023 04 otre tips mudik 4SYAMSUDIN DARI NEWFAST. Persiapan mudik wajib cek kondisi kendaraan.

 

Menurutnya, penggantian pelumas mesin sesuai spek dan berkala mempunyai banyak keuntungan, salah satunya membuat kinerja mesin dalam kondisi pirima. "Pelumas yang tidak pernah diganti atau hanya sekedar ditambah jika berkurang, nantinya akan menimbulkan masalah. Bisa-bisa pelumas akan menjadi semacam jelly, atau timbulnya kerak di jeroan mesin," tambah Syamsudin.

 

Untuk itu, tuner yang bermarkas di Jalan Arif Rahman Hakim 22 Surabaya menyarankan untuk mengganti pelumas mesin sesuai saran yang dianjurkan dalam manual book, atau paling tidak ketika mobil sudah mencapai jarak tempuh per 5000 kilometer. "Tetapi ingat, jangan terlalu penuh memberi oli di luar kapasitas dalam mesin karena membuat tarikan mesin akan berat dan boros akan konsumsi bahan bakar," sarannya.

 

2023 04 otre tips mudik 3PEMBERSIHKAN JEROAN MESIN. Dengan alat 'cuci darah'.

 

Syamsudin juga menyarankan jika selain service rutin dengan penggantian pelumas, mesin bisa juga dibersihkan ala cuci darah atau bisa juga disebut gurah mesin. "Dengan trik ini, kita bisa mengetahui kondisi jeroan mesin akibat pemakaian pelumas, sekaligus membersihkannya. Jadi, sebelum pelumas diganti, ditambahkan larutan pelumas pembersih atau detergen oli," ucap Syamsudin, yang memberikan info jika jasa ganti oli berlabel cuci darah ini sekitar Rp 250 ribuan di bengkel Newfast.

 

Selain penggantian pelumas mesin, penggantian pelumas yang kadangkala terabaikan adalah pelumas transmisi, terutama untuk tipe matic. "Paling tidak, setiap 60 ribu kilometer wajib ganti ya dan disarankan memakai pelumas yang telah direkomendasikan pabrikan mobil tersebut agar tidak terjadi trouble saat berkendara," wanti Syamsudin.

 

2023 04 otre tips mudik 2BENGKEL NEWFAST SURABAYA. Melayani tune up dan ganti oli.

 

Di Newfast sendiri, untuk pengecekan dan pengerjaan flushing di gerai Newfast dikenakan beaya jasa 150 ribu, sedangkan pelumas yang dibutuhkan untuk flushing sekitar 10 liter. "Ingat yaa sayangi kendaraan anda agar terhindar dari resiko kerusakan," tutupnya.

 

 

naskah/foto : cand

 


REDAKSI   |   KODE ETIK   |   DISCLAIMER